MOJOKERTO,Suarakata.id – Tongkat estafet kepemimpinan di jajaran TNI AD kembali bergulir. Pada Kamis (25/09/2025), Kodim 0815/Mojokerto resmi memiliki komandan baru. Letkol Inf Abi Swanjoyo, menggantikan Letkol Inf Rully Noriza, dalam prosesi serah terima jabatan yang berlangsung khidmat di Makorem 082/CPYJ, Jalan Veteran No. 03 Kota Mojokerto.
Prosesi Sertijab dipimpin langsung Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Batara. Dalam sambutannya, Danrem menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada pejabat baru, Letkol Inf Abi Swanjoyo, sebagai Dandim 0815/Mojokerto.
“Saya yakin dengan bekal pengalaman dan profesionalisme yang dimiliki akan mampu mengemban tugas dengan baik, segera beradaptasi dengan lingkungan, dan menunjukkan kinerja terbaik demi kemajuan Korem 082/CPYJ”, ujarnya.
Lebih lanjut, Danrem menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tulus kepada Letkol Inf Rully Noriza, atas dedikasi, loyalitas, dan pengabdian selama menjabat.
“Kontribusi yang telah diberikan sangat berharga dalam menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah masing-masing. Selamat bertugas di tempat yang baru, semoga senantiasa meraih kesuksesan”, imbuhnya.
Acara serah terima jabatan dan tradisi pelepasan ini merupakan bagian dari siklus pembinaan personel dan satuan di lingkungan TNI AD, yang bertujuan meningkatkan kualitas kinerja serta profesionalisme prajurit.
Pergantian jabatan juga menjadi momentum penyegaran organisasi demi optimalisasi pencapaian tugas pokok Korem 082/CPYJ.
Menutup sambutannya, Danrem berpesan kepada seluruh prajurit dan PNS Korem 082/CPYJ untuk memberikan dukungan penuh kepada pejabat baru. “Mari kita jaga kekompakan, sinergitas, dan soliditas antar satuan demi tercapainya tugas pokok yang kita emban bersama”, pungkasnya. (*)


Tinggalkan Balasan